Pages

Friday, March 24, 2017

CABAI DAN MANFAAT NYA BAGI MANUSIA

Cabai Rawit
(sumber: google image)
Cabai rawit atau cabai kathur, adalah buah dan tumbuhan anggota genus Capsicum. Selain di Indonesia, ia juga tumbuh dan populer sebagai bumbu masakan di negara-negara Asia Tenggara lainnya. Di Malaysia dan Singapura ia dinamakan cili padi, di Filipina siling labuyo, dan di Thailand phrik khi nu. Di KeralaIndia, terdapat masakan tradisional yang menggunakan cabai rawit dan dinamakan kanthari mulagu. Dalam bahasa Inggris ia dikenal dengan nama Thai pepper atau bird's eye chili pepper.

Buah cabai rawit berubah warnanya dari hijau menjadi merah saat matang. Meskipun ukurannya lebih kecil daripada varietas cabai lainnya, ia dianggap cukup pedas karena kepedasannya mencapai 50.000 - 100.000 pada skala Scoville. Cabai rawit biasa di jual di pasar-pasar bersama dengan varitas cabai lainnya. (wikipedia)

MANFAAT CABAI
Dari buah yang rasa nya pedas ini, pedas nya ini ada juga manfaat nya bagi manusia antara lain :
  1. Meningkatkan sirkulasi darah.
  2. Meningkatkan imunitas.
  3. Membantu menyembuhkan nyeri otot.
  4. Meredakan Sakit kepala.
Cabai mengadung capsaicin, yang memberikan karakter yang kuat pedas. Dari beberapa positif dari cabai ada negatif dari cabai Capsaicin bila dimakan berlebihan akan menyebab kan iritasi parah dan sensasi panas ke mulut, lidah, dan tenggorokkan.

KANDUNGAN GIZI
Kandungan Gizi Cabai dalam 100 gram
Kalori : 31,0 kal
Protein : 1,0 g
Karbohidrat : 7,3 g
Lemak : 0,3 g
Kalsium : 29,0 mg
Fosfor : 24,0 mg
Serat : 0,3 g
Besi : 0,5 mg
Vitamin A : 470 SI
Vitamin B1 : 0,05 mg
Vitamin B2 : 0,03 mg
Vitamin C : 18,0 mg
Niasin : 0,2 mg
sumber : pekalongankab.go.id


PENGONSUMSIAN CABAI
Cabai merupakan kedalam golongan makanan herbal yang menyehatkan, namun pada kemajuan teknologi banyak dilakukan pengawetan pada jenis bahan makanan ini. Justru merusak kandungan alami pada cabai dan mengakibatkan permasalahan kesehatan yang lain.

melihat dari apa yang sudah terjadi kita harus pintar - pintar dalam memilih bahan makanan yang alami dalam bentuk yang masih segar. Pada cabai itu sendiri apabila di konsumsi pada orang yang memiliki sensitifitas / alergi akan makanan yang pedas, harus dikonsumsi dalam batasan yang wajar dan tidak berlebihan. Karena kita selayaknya menginginkan manfaat cabai dengan baik, bukan efek samping dalam pengonsumsian yang terlalu banyak.




No comments:

Post a Comment

TERLAMBAT IKUT UPACARA BENDARA

UPACARA BENDERA Setiap hari senin pagi di setiap sekolah mengadakan upacara bendera yang harus di ikuti oleh semua murid,guru dan s...